Masakan Korea : Dak Galbi atau Ayam Bumbu Pedas Korea



Masakan Korea : Dak Galbi atau Ayam Bumbu Pedas Korea-Dak Galbi 닭갈비 merupakan salah satu masakan Korea yang menggunakan daging ayam sebagai bahan utamanya kemudian ayam tersebut dibumbui dengan bumbu pedas khas Korea tentunya (untuk kita orang Indonesia ini sama sekali ga pedas justru manis menurutku sih). Biasanya juga isi dak galbi ini tidak hanya ayam tapi dicampur juga bersama sayuran dan kue beras (yang dipakai buat ttokpokki), tapi ini cuma pilihan, kemarin pas aku dan teman – teman buat cuma pakai ayam sama sedikit sayuran aja. Bisa dibilang makanan ini kalau di Korea Selatan merupakan cemilan karena jarang dimakan dengan nasi mungkin karena sudah ada kue beras di dalamnya yang menjadi sumber karbohidrat sehingga makan ini saja sudah sangat mengenyangkan. Untuk resep kali ini tentu saja banyak hal yang aku modif karena biasanya di Korea pakai alcohol dalam masakan ini, karena kita sebagian besar muslim tentunya kita ga bisa pakai itu.
belajar masakan korea, ddak galbi, jajanan korea, korean curry rice, korean food, makanan korea, masakan korea, resep ddak galbi, resep makanan korea, resep masakan korea

 ddak galbi

1.      Bahan – bahan yang dibutuhkan untuk membuat dak galbi seperti di bawah ini :
·         Ayam sebanyak 1 ekor ukuran sekitar 1 kg, lebih baik klo diambil dagingnya aja terus dipotong ukuran kecil – kecil.
·         2 buah bawang putih, dicincang halus
·         merica bubuk secukupnya
2.      Bahan – bahan untuk saus atau kuahnya seperti di bawah ini :
·         Bubuk cabai (waktu itu pakai yang Korea punya, ga pedas bgt menurutku) sebanyak 2 sendok makan atau sesuai selera
·         Gochujang (pasta cabai Korea) sebanyak 4 sendok makan atau sesuai selera
·         Curry powder sebanyak 1 sendok makan (opsional), lebih enak kalau pakai ini sih
·         Bawang putih sebanyak 5 siung, dicincang atau digiling halus
·         Soy sauce atau kecap asin sebanyak 2 sendok makan
·         Gula 1 sendok makan
·         Lada hitam bubuk sebanyak ½ sendok makan
·         Jahe seukuran 1 cm
3.      Bahan – bahan lainnya :
·         Daun bawang sebanyak 3 batang, diiris seukuran 1-2 cm
·         Bawang Bombay sebanyak 1 buah, diiris tipis seperti biasa
·         Kol atau kubis (bisa yang putih atau yang ungu) sebanyak ¼ buah, diiris tipis
·         Ubi manis sebanyak 1 buah, diiris tipis
·         Air
·         Minyak sayur
·         Minyak wijen
·         Biji wijen
·         Nasi putih hangat
·         Keju mozarela (opsional)
·         Telur ceplok atau telur rebus (opsional)
·         Kim atau Rumput laut kering 1 lembar
Langkah – langkah pembuatan dak galbi seperti di bawah ini :
·         Bahan – bahan yang pertama dicampurkan menjadi satu sambil diremas – remas sampai semuanya tercampur rata, sisihkan.
·         Selanjutnya siapkan mangkok lain untuk mencampurkan semua bahan – bahan ke 2 (bahan saus). Masukkan campuran ayam tadi ke dalam saus campuran ini, aduk – aduk.
·         Kemudian menyiapkan pan penggorengan ukuran besar, nyalakan api sedang selanjutnya masukkan minyak sayur secukupnya tambahkan ke dalamnya irisan bawang Bombay, kol, ubi manis, kue beras ke dalamnya sambil sedikit di aduk – aduk kemudian masukkan campuran ayam dan saus di atasnya.
·         Langkah selanjutnya tambahkan juga setengah gelas air bersih ke dalam pan tersebut, masak sampai air mendidih dan air berkurang dan daging ayam sudah terlihat matang, selanjutnya tambahkan gochujang dan bubuk cabai lagi (sampai rasa pedasnya sesuai keinginan), kecilkan apinya.
·         Taburkan irisan daun bawang diatas makanan tersebut selanjutnya diaduk rata dan terakhir letakkan telur rebus juga keju mozzarella diatasnya. Setelah kejunya meleleh matikan apinya.
·         Dak galbi ini bisa disantap dengan nasi.
·         Selamat menikmati.

Previous
Next Post »